Bagi kalian yang pekerja keras yang bekerja di daerah perkotaan jelas kalian butuh udara kaya dengan oksigen yang melimpah yang mengandung O2 alami.
Banyak menghirup O2 alami yang berasal dari tumbuhan langsung ternyata mempunyai manfaat nyata bagi tubuh kita.
Berikut manfaat O2 yang dapat kita rasakan yaitu
1. mood semakin bagus
2. pikiran plong banget setelah terisi dengan oksigen karena darah dalam otak akan mengalir dengan cepat
3. badan menjadi lebih bugar dan lebih bersemangat karena aliran darah di dalam tubuh mengalir dengan sempurna
Beberapa minggu lalu saya berkesempatan pergi dengan teman kantor. Pertama yang mengajak Dhenandi dan mengajak anak-anak support lain untuk berlibur. Namun setelah mendekati hari H mereka mulai mengatakan batal mengikuti agenda liburan nya karena mempunyai kegiatan masing-masing. Rencana dengan dua mobil tadinya namun karena banyak yang batal maka hanya satu mobil saja memakai mobil Mas Arif.
Bermodal 3 orang yang jadi maka Mas Arif pun mengajak keluarganya untuk ikut berlibur di puncak bersama dedek bayi nya juga. Berangkatlah kami bertiga bersama keluarga Mas Arif untuk pergi ke puncak dan kami janjian juga dengan Mas Akoy di Rest Area jalan tol.
Sesampainya di Rest area dan bertemu Mas Akoy yang juga membawa keluarganya untuk muncak maka tempat yang kami tuju yaitu di puncak bogor di Masjid Atta Ayyun. Sesampainya di sana ternyata Mas Akoy membawa rombongan dari teman adik nya supaya rame.
Saya baru ingat, perjalanan nya sama jalurnya saat saya mau ke wisata kampung alam sevillage dan letaknya memang tidk jauh dari masjid tersebut. Karena kami bertiga dengan keluarganya Mas Arif berencana wisata besoknya maka kami pun menginap di Masjid Atta Ayun namun tidur di mobil Mas Arif.
Pas sekali saat kami tidur pun hujan deras turun namun kami nyaman di dalam mobil walaupun kaki saya agak nekuk si pas tidur.hehe..
Keesokan harinya setelah dibangunkan oleh suara adzan masjid, saya ragu akan dinginya air yang ada di masjid. Ragu karena memang kamisedang di puncak dan pastinya airnya dingin sekali. Setelah dirasakan dan memberanikan diri untuk mengenai air..waaah..kaget saya.
Dinginnya pagi bogor tidak mempengaruhi dinginnya air di masjid, malah air yang saya gunakan untuk berwudlu terasa hangat dan serasa terasa segar sekali rasanya. Pagi pun datang di sambut dengan cahaya mentari yang semakin menjulang. Kami mencoba memulai kegiatan pagidengan segelas sekoteng yang ternyata haruslah di minum segera agar tidak dingin karena hawa puncaknya. Tidak terasa membakar lidah dan rasanya cocok sekali seperti minum energen di pagi hari.
Rencana kami dilanjutkan ke Kebun Raya Bogor pagi itu. Pertama kali saya ke tempat ini dan memandang ladang rumput yang luas memikirkan perawatan yang cukup lumayan memakan dana yang besar untuk menjaga wilayah luas yang lestari ini. Dengan ditemani keluarga Mas Arif, saya dan dhenandi berasa seperti ikut menjadi keluarga Mas Arif (seperti adik dan om.hehe..)
Kami datang pagi saat pengunjung hanya beberapa yang baru mengunjungi tempat ini sehingga kami bisa memilih tempat di dekat danau kecil yang suasananya nyaman. Kami menyantap sarapan di kebun raya bogor serasa seperti piknik keluarga. Mengobrol satu sama lain diiringi suasana yang nyaman membuat mood kami menjadi lebih baik.
Semakin siang dan semakin banyak pengunjung yang datang dan membuat kami juga harus meninggalkan tempat tersebut. Tadinya kami ingin berencana ke tempat yang lain namun sepertinya kami sudah lelah dalam perjalanan jadi kami langsungkan saja pulang ke bekasi kembali dan bersiap istirahat untuk menghadapi pekerjaan kembali hari esok. (will)